24 June 2016

Resep dan Cara Membuat Kue Kacang Tanah Terlengkap Persiapan Lebaran

Resep dan Cara Membuat Kue Kacang Tanah Terlengkap Persiapan Lebaran,- Barangkali kurang lengkap jika saat lebaran di meja tamu tidak ada kue kacang. Yup, kue yang memiliki rasa has ini memang enak dan sangat cocok dijadikan sebagai salah satu pilihan kue kering yang menghiasi meja tamu saat lebaran. Karenanya, pada kesempataan ini resep mama akan menulis Resep dan Cara Membuat Kue Kacang.

Apa Itu Kue Kacang Tanah?


Kue kacang tanah merupakan kue kering berbahan dasar kacang tanah. Kue ini memiliki beberapa varian bentuk seperti bentuk bulat, hati, bulan sabit dan lain-lain. 

Seperti kue kering pada umumnya, kue kacang terbuat dari adonan tepung terigu, telur, gula, minyak goreng. Hal yang membedakan terletak pada bahan dasarnya yaitu kacang tanah. 

Resep dan Cara Membuat Kue Kacang Tanah Terlengkap Persiapan Lebaran

Mengapa Kue Kacang Tanah?


Banyak sekali alasan mengapa seseorang membuat kue kering kacang. Namun jarang sekali yang memperhatikan segi kesehatan. 

Wikipedia menyebutkan beberapa kandungan dalam kacang tanah sebagai berikut: Lemak, protein, zat besi, vitamin E, Vitamin B kompleks, Vitamin A dan K, lesitin, kolin dan kalsium. 

Protein yang terkandung dalam kacang tanah jauh lebih tinggi ketimbang dalam daging dan telur. Kacang tanah mengandung bahan yang dapat membantu daya tahan tubuh dalam mencegah beberapa pernyakit. 

Di samping itu, kacang tanah juga memiliki beberapa manfaat seperti Meningkatkan kesuburan; Membantu peraturan gula darah; Mencegah batu empedu; Membantu Fight depresi; Menurunkan resiko pernyakit jantung.

Resep Kue Kacang Tanah


Dengan melihat kandungan gizi dan manfaat kacang tanah, tentu kita akan semakin bersemangat membuat kue kacang. Lalu, apa saja bahan-bahan yang perlu di siapkan?

Bahan yang perlu disiapkan adalah sebagai berikut: 

  • Kacang tanah 1 kg; 
  • Gula 750 gram; 
  • Terigu 2 kg; 
  • Minyak gorang 1,5 liter, 
  • Kuning telur 5 biji; 
  • Wijen 3 sendok makan, 
  • Garam halus 1,5 sendok makan.


Cara Membuat Kue Kacang Tanah


  1. Kacang tanah disangrai menggunakan api kecil sampai matang. Setelah matang, dinginkan lalu dikupas. Kemudian haluskan bersama gula. 
  2. Kacang tanah yang telah halus dicampur dengan terigu, garam dan minyak goreng. Aduk rata. 
  3. Setelah rata, gilas adonan setebal 1 cm. Lalu cetak menggunakan bentuk sesuai selera anda. 
  4. Adonan yang telah tercetak diletakan dalam lorang. Lalu olesi dengan minyak dan ditaburi dengan wijen. 
  5. Panggang sampai matang. Dan selesai.


* Wijen bisa diganti dengan hiasan lain seperti coklat, mesis, atau toping lainnya. 

Demikianlah Resep dan Cara Membuat Kue Kacang Tanah Terlengkap Persiapan Lebaran. Selamat mencoba dan semoga sukses. Jangan lupa baca artikel resep mama yang lain dibawah ini. 

Dapatkan Artikel

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner